FAQs

FAQs2024-06-15T18:13:00+07:00
Apakah ada kelas karyawan ?2024-07-16T16:02:54+07:00

saat ini belum tersedia.

Apa itu Face-to-Face E-Learning?2024-06-18T21:16:57+07:00

Face-to-Face E-Learning adalah metode pembelajaran yang menggabungkan keunggulan interaksi langsung antara pengajar dan peserta didik dengan fleksibilitas dan teknologi yang ditawarkan oleh platform e-learning.

Berapa biaya admisi?2024-07-16T15:58:44+07:00

Biaya admisi saat dokumen ini dibuat adalah sebesar (Rp 300.000) tiga ratus lima puluh ribu Rupiah, itu sudah termasuk biaya pendaftaran dan kit pendafataran (baju almamater, gantungan kunci, stiker  dan buku akademik.

Apa itu admisi ?2024-06-15T18:32:54+07:00

Admisi adalah proses pendaftaran sebagai calon mahasiswa dengan membuat akun pada laman admission.stpii.id

Apakah Program ini gelar resmi diakui ?2024-06-15T18:32:23+07:00

Ijazah diakui negara sebagai gelar Sarjana Pendidikan (S.Pd) dengan ijazah diterbitkan oleh lembaga perguruan tinggi mitra.

Apakah STPII sudah resmi ?2024-06-15T18:31:24+07:00

STPII sementara ini belum menjadi lembaga perguruan tinggi resmi mandiri dan merupakan nama brand program kerjasama antara Yayasan Tarbiyah Sunnah Learning dan Perguruan Tinggi Resmi di bawah Kemenag atau Kemendikbudristek, untuk sekarang khusus program studi bahasa arab kami kerjasama dengan Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Sayid Sabiq Indramayu dengan nomor kerjasama No.053/SPb:04/STAISS/V/2024. Jadi untuk induk legalitas program studi merujuk ke Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Sayid Sabiq Indramayu.

Apa jenis-jenis tes yang digunakan dalam proses seleksi masuk ke Sekolah Tinggi Pendidikan Islam Indonesia?2024-06-15T18:28:05+07:00

Proses seleksi masuk di Sekolah Tinggi Pendidikan Islam Indonesia dapat melibatkan beberapa jenis tes, tergantung pada program studi yang Anda pilih. Jenis-jenis tes yang umumnya digunakan meliputi tes potensi akademik, tes pengetahuan islam dasar, tes bahasa arab, tes al qur’an dan tes pengetahuan umum. Detail lebih lanjut tentang jenis tes yang diperlukan dapat ditemukan di halaman Admisi kami.

Berapa biaya kuliah di Sekolah Tinggi Pendidikan Islam Indonesia ?2024-07-16T16:01:38+07:00

Biaya kuliah di Sekolah Tinggi Pendidikan Islam Indonesia bervariasi tergantung pada jenis kelas yang Anda pilih, yaitu kelas reguler, kelas profesional, atau kelas profesional akselerasi. Untuk Prodi Pendidikan Bahasa Arab per semeter adalah Rp. 1.800.000

Apakah biaya kuliah dapat dicicil?2024-06-15T18:07:52+07:00

Ya, biaya Operasional Pendidikan dan Biaya Awal dapat dicicil. Silakan hubungi tim kami untuk mendapatkan detail dan prosedur cicilan.

Go to Top